Perekrutan anggota BEM Poltek lp3i Bandung (Badan Eksekutif Mahasiswa)

Perekrutan anggota BEM Poltek lp3i Bandung (Badan Eksekutif Mahasiswa) 2016-2017

 

Bandung - Badan Eksekutif Mahasiswa atau BEM adalah wadah dari seluruh mahasiswa untuk mengembangkan bakat dan kemampuan yang dimiliki agar menjadi mahasiswa yang terampil. BEM sebagai jembatan penghubung antara mahasiswa dan lembaga, sehingga BEM berfungsi sebagai sarana mahasiswa untuk menyalurkan sumbang saran dan aspirasinya kepada pihak lembaga untuk mewujudkan kesejahteraan di lingkungan kampus. Masa bakti BEM selama 1 tahun. Anggota BEM adalah mahasiswa yang masih aktif dan telah mengikuti pendidikan dan pelatihan BEM.

Calon anggota akan melewati tiga tahap perekrutan. Tahap yang pertama adalah tahap wawancara, tahap wawancara ini “cabe” alias calon bem akan di wawancara mengenai rencana kerja yang telah ditulis dan yang akan di lakukan oleh calon anggota bem alias cabe.

Tahap selanjutnya calon bem alias cabe mengadakan outbond di luar kampus, Acara ini dilaksanakan di Taman Lansia Kota Bandung bertujuan untuk mempererat rasa kekeluargaan di antara calon anggota baru bem alias cabe, juga kekompakan, kerja team, melatih mental, dan rasa solidaritas di antara cabe. Selain itu para pengunjung Taman Lansia lainnya pun ikut menonton acara yang sedang dilaksanakan itu menambah semangat para calon anggota BEM alias cabe.

Tahap terakhir dalam perekrutan calon anggota BEM adalah dengan diadakannya lomba debat, lomba debat ini bertujuan untuk supaya calon anggota BEM mampu mengeluarkan pendapatnya juga melatih untuk berbicara di depan umum karena di setiap kegiatan BEM pasti harus bisa berbicara di depan umum terutama berbicara di depan mahasiswa lainnya maupun manajemen atau dosen pada saat rapat ataupun hal lainnya. Selain debat pada sesi terakhir ini juga dilakukan pengambilan sumpah setia terhadap bem dan akan melaksanakan program-program bem yang belum terlaksana. Dari tahap ke tahap para calon anggota bem menunjukan antusiasme nyah terbukti dari beberapa tahap yang sudah di laksanakan. Demikian info yang kang Arief0407 bisa laporkan dari perekrutan anggota bem Politeknik LP3I BANDUNG minggu kemarin, untuk info selanjutnya menyusul yah, pantengin terus blog ini oke,

Related Posts:

0 Response to "Perekrutan anggota BEM Poltek lp3i Bandung (Badan Eksekutif Mahasiswa)"

Posting Komentar